Kelembagaan Koperasi dalam lingkup internal keorganisasian Aliansi Petani Indonesia adalah manifestasi atau perwujudan dari pemasaran bersama yang dilakukan oleh petani anggota dan koperasi merupakan kelembagaan pemasaran bersama yang layanan utamanya adalah pemasaran dan penjamin mutu dari suatu produk yang dihasilkan melalui proses budidaya dan pengolahan paska panen. Dengan pemasaran bersama, tindakan kolektif petani dapat mengurangi biaya transaksi, petani skala kecil dapat mengakses input (layanan input) dan output pasar, disamping itu dapat melakukan efisiensi dan menggunakan tehnologi tepat guna untuk meningkatkan nilai tambah.
Aliansi Petani Indonesia (API) merupakan organisasi petani tingkat nasional yang didirikan berdasarkan kesepakatan diantara organisasi-organisasi petani independen di Jawa dan Sumatra. Pendirian organisasi ini berdasarkan kepentingan gerakan petani untuk menjadi sebuah kekuatan penekan terhadap kebijakan-kebijakan yang tidak adil yang meminggirkan kehidupan jutaan petani di Indonesia.
Jl. Kalibata Timur II No. 99B, RT 02/RW 08. Kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan 12740 DKI Jakarta.
Telp. (021) 27842473
Email : [email protected]
© 2024 api.or.id - Aliansi Petani Indonesia
© 2024 api.or.id - Aliansi Petani Indonesia