“Harga Beras Bakal Stabil Hingga Maret”
Rabu, 2 Februari 2011 – 14:05 wib
Martin Bagya Kertiyasa – Okezone
JAKARTA – Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Bambang PS Brojonegoro mengklaim jika pembebasan bea masuk pada untuk bahan pangan beras diperkirakan akan menciptakan kestabilan harga paling tidak sampai Maret mendatang.
“Pembebasan BM untuk beras terutama untuk dukung itu kan sampai Maret, untuk memastikan bahwa ketika masa panen belum masuk ketersediaan beras masih bisa ditanggani” ungkap Bambang PS Brojonegoro dikantor Menko Perekonomian, Jalan wahidin Raya, Jakarta, Rabu (2/1/2011).
Bambang mengaku dirinya setuju jika dengan pembebasan bea masuk ini akan berpengaruh untuk menekan angka inflasi. Lebih lanjut dirinya menjelaskan jika pembebasan BM merupakan upaya pemerintah untuk mengejar target asumsi inflasi sebesar 5,3 persen.
“Ya itu salah satunya (komponen yang memplemah inflasi). Kita kan intinya kembali untuk mengejar target. Jadi segala upaya yang dilakukan termasuk pembebasan bea masuk peningkatan produksi pangan itu adalh untuk mengejar target,” tutupnya.(adn)(rhs)