[nggallery id=3]
Fields of Gold adalah judul sebuah lagu yang dipopulerkan Sting. dalam video ini dijadikan sountrack dari video “behind the scenes” pembuatan video dokumenter tentang tata produksi beras organik oleh tim reporter dari Agriculture and Rural TV Channel 3NTV-VTC16, Vietnam.
3NTV-VTC adalah sebuah stasiun televisi nasional Vietnam yang secara khusus menayangkan program-program terkait pertanian dan pedesaan. Mereka datang melawat ke Seknas Aliansi Petani Indonesia (API) untuk melakukan peliputan terkait rantai produksi dan agroekologi berbasis sudut pandang petani di basis anggota API di daerah Boyolali dan Banjarnegara.
Proses peliputan tersebut dimulai dari kantor Appoli, Boyolali, Jawa tengah. Dalam perjalanan menuju lokasi berbagai aktivitas petani yang berada di sawah beberapa kali sempat dihampiri oleh kru dan wartawan dengan ditemani beberapa pengurus Seknas.
Pengambilan scene dimulai dari saat panen dilakukan, pembuatan pupuk organik, pengkemasan hingga penjualan. Hasil dari liputan itu sendiri sudah ditayangkan pada 18 Mei 2013 di stasiun tv tersebut. penayangan dokumenter tersebut bertujuan untuk memberi gambaran keberhasilan salah satu petani di Indonesia dalam menjaga kualitas produksi, penataan produksi dan marketing, hal mana diharapkan menjadi inspirasi bagi petani, khususnya di Asia, untuk semakin meningkatkan kapasitasnya.